Monday, April 25, 2016

Kultum Singkat Terbaru dan Terbaik

Kultum Singkat ini sangat bisa menjadikan sebuah refrensi untuk anda semua. Terlebih lagi untuk anda yang sedang mencarinya. Oleh sebab itu silahkan dibaca dengan cermat. Link sumber dibawah agar lebih banyak lagi contohnya.

Bismilahirrohmanirrohim alhamdulillahirobbil alamin wabiihi nastain wa’alaa umuuriddunya waddin

Asshollatu wassalamu ala sayyidina Muhammad shollallahu alaihi wasalam. Amma ba’du.

Disamping banyak kelebihan, kita sebagai manusia memiliki juga beberapa kelemahan. Dua kelemahan utama kita telah ditunjukkan oleh Allah swt dalam kisah nabi Adam as. Seperti kita ketahui, Allah swt telah memberikan nikmat yang besar kepada Adam as untuk tinggal di surga dengan syarat tidak makan buah khuldi. Tetapi akhirnya nabi tercinta kita ini makan buah tersebut.
Dalam QS. Thaahaa 115 disebutkan ada dua sifat Adam as (yang juga kita miliki) sehingga terjerumus oleh godaan iblis yaitu:
“Dan sesungguhnya telah Kami perintahkan kepada Adam dahulu, maka ia lupa, dan tidak Kami dapati padanya kemauan yang kuat.”

Kultum Singkat

Sifat lupa dan motivasi yang lemah inilah kelemahan kita semua. Ada yang menyebutkan bahwa lupa berhungan dengan intelectual capacity yaitu kemampuan kita untuk mengingat sesuatu. Dan hal ini bisa diperburuk dengan campur tangan setan seperti hadits yang menyebutkan godaan setan terhadap orang yang sedang sholat hingga dia lupa jumlah rakaat yang telah dilakukan. Oleh sebab itu, perbanyaklah meminta perlindungan Allah swt dari godaan setan agar kita tidak gampang lupa.

Motivasi yang lemah bisa dikaitkan dengan emotional capacity yang berasal dari kemauan kita sendiri. Motivasi lemah bisa dilihat dengan sikap enggan, malas, tidak bersemangat ataupun cuek. Titik ekstrim dari orang dengan motivasi nol adalah ketika dia melakukan bunuh diri. Motivasi dalam hidup kita bisa diibaratkan sebagai lilin di kegelapan. Ketika motivasi kita meredup, kita bisa malas makan, malas bekerja, enggan belajar sampai tidak punya ide apapun.

Tugas kita adalah menjaga agar motivasi ini terus menyala sehingga kita menjadi lebih bersemangat dalam hidup. Jagalah semangat hidup ini dengan banyak bersyukur, memiliki visi-misi hidup, menjauhi kebosanan dan think positively.

Demikian Kultum Singkat pada Jumat pekan ini, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua, terakhir, saya mengajak kepada kawan-kawan semua untuk senantiasa mengingat Allah dan mensyukuri nikmat-nikmatnya. Terutama untuk teman-teman yang masih nakal, masih suka bertengkar dengan temannya, oleh karena itu, kita harus selalu berdzikir dan berdoa, saya yakin bapak-ibu kalian dan bapak-ibu guru di sini siap untuk memberi pengetahuan tentang berdzikir dan berdoa yang baik. Akhiru kalam, saya raihan falahi sa’adhon  kelas 5 mengucapkan terima kasih atas perhatiannya. Wallahul Muwafiq ilaa Aqwamit Thoriq wassalamualaikum warahmatullahi wabaroklatuh.

Untuk melihat lebih banyak lagi silahkan merapat ke http://www.antarapost.com/2016/04/kumpulan-kultum-singkat-terbaik-islam.html

No comments:

Post a Comment